Estom.id – Personel Polsek Nasal Polres Kaur Polda Bengkulu BRIPKA Novriadi (KA.SPK 3), AIPTU Wawan D. Rawi dan Brigpol Ardi laksanakan patroli rutin di Wilayah hukum, Minggu (12/10/24) pukul 11.30 WIB s/d selesai.
Patroli ini bertujuan untuk Memelihara situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Nasal, mengantisipasi tindak pidana 3C (curat, curas, curanmor) dan aksi premanisme.
Patroli dilakukan di sepanjang jalan lintas barat Kecamatan Nasal yang dianggap rawan 3C dan premanisme. Patroli juga meliputi obyek vital di wilayah Kecamatan Nasal. Himbauan yang Diberikan
Kepada petugas/satpam untuk selalu melakukan kontrol saat jam rawan, terutama di mesin ATM.
Agar melakukan koordinasi dengan Polsek Nasal jika terjadi kejadian mencurigakan.
Masyarakat diimbau untuk waspada terhadap tindak pidana pencurian dan curanmor.
Situasi Wilayah.
Hingga saat ini, situasi di wilayah hukum Polsek Nasal masih aman dan terkendali.
Selama pelaksanaan patroli, tidak ditemukan tindak pidana baik 3C maupun aksi premanisme.
Himbauan diterima baik oleh masyarakat dan petugas, yang menyatakan siap melaksanakan.
Situasi di Wilkum Polsek Nasal terpantau aman dan kondusif. Kegiatan patroli rutin berkontribusi positif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah tersebut. (Ads)